Model
Terjala merupakan pembelajaran terpadu yang menggunakan pendekatan tematik.
Model
ini menekankan hubungan antara dua atau lebih mata pelajaran melalui tema. Pada
pembelajaran senirupa terpadu, model terjala ini dapat memadukan secara intra
bidang studi (seni music, tari) dan inter bidang studi (Seni Rupa, Musik, Tari,
Matematika, IPS, IPA dll).
Keunggulan Model
Terjala:
a.
Melalui
pendekatan tematik, pembelajaran terpadu model ini memiliki kekuatan komprehensif
yang tinggi.
b.
Membangun
motivasi siswa melalui kegiatan pemilihan dan pengembangan tema
c.
Meningkatkan
kemampuan wawasan guru tentang suatu konsep secara komprehensif
Kelemahan Model
Terjala:
a.
Membutuhkan
waktu yang lama dalam merancang pembelajaran
b.
Ketrampilan
seni rupa yang diperoleh siswa kurang optimal
c. Guru
memerlukan kemampuan mengevaluasi proses dan produk pembelajaran agar perncanaan
dan pelaksanaan pembalajaran dapat tercapai secara optimal.