Unsur-unsur
desain adalah unsur yang digunakan untuk mewujudkan desain atau yang dapat
dilihat.
Unsur
tersebut antara lain :
1) Titik (Spot)
Titik
atau noktah atau spot adalah dasar dari pada pembuatan suatu garis.
2) Garis
Garis
adalah unsur yang sederhana dan mudah untuk digunakan sebagai alat ekspresi dan
merupakan unsur yang paling awal digunakan dalam karya seni.
3) Bangun/Bentuk (Shape)
Bentuk
dapat dijadikan suatu pola dalam pembuatan karya desain, seperti segitiga,
lingkaran, segi banyak dan lainnya.
4) Warna
Warna
merupakan unsur yang paling banyak digunakan dalam pembuatan karya seni rupa.
5) Tekstur
Tekstur
adalah nilai raba dari suatu permukaan bidang. Tekstur ada dua macam yaitu :
6) Gelap Terang (Value)
Kesan
gelap terang dapat ditimbulkan karena cahaya juga karena warna.
7) Ukuran
Ukuran
adalah suatu unsur yang dapat mengesankan orang yang melihat, seperti
besar-kecil, panjang-pendek, lebar-sempit.
Seringkali
kita melihat sesuatu di kejauhan kelihatan semakin kecil, dan semakin kabur.
Padahal benda tersebut besarnya sama tetapi setelah kita letakkan di tempat
yang jauh maka kelihatan semakin kelihatan kecil.