Sebelum membuat
aransemen vokal, terlebih dahulu harus mengetahui ambitus suara manusia.
Ambitus adalah jangkauan suara atau luas wilayah nada yang dapat dicapai
seseorang dalam berolah vokal. Wilayah nada manusia tidak melebihi empat oktaf.
Kata ansambel
berasal dari bahasa Prancis (ensamble), yang berarti bersama-sama.
Dari kata di
atas, musik ansambel diartikan permainan musik secara bersama-sama baik
menggunakan alat musik sejenis maupun campuran.
Menurut bentuk
penyajiannya, musik ansambel dibagi menjadi dua, yaitu sebagai berikut :
a. Musik Ansambel Sejenis
Musik ansambel
sejenis, yaitu bentuk penyajian musik yang menggunakan alat musik sejenis.
Contohnya, ansambel tiup. Artinya, semua pemain memainkan alat musik tiup.
b. Musik Ansambel Campuran
Musik ansambel
campuran, yaitu bentuk penyajian musik yang menggunakan beberapa jenis alat
musik. Alat-alat musik yang digunakan ada beraneka macam. Contohnya, rekorder,
pianika, gitar, kastanyet, triangle, tamborin, simbal, dan biola.
Alat musik yang
sering digunakan dalam ansambel musik sekolah, antara lain rekorder, pianika,
gitar, tamborin, triangle, dan kastanyet. Selain alat musik ini terjangkau
harganya, juga mudah untuk memainkan lagu-lagu dengan teknik yang sederhana.